PERBANDINGAN HASIL ANALISIS GAS DARAH ARTERI ANTARA ALAT POINT OF CARE TESTING (POCT) DAN LABORATORY BLOOD GAS ANALYZER PASIEN PNEUMONIA

  • Gracia Dewi Indrawati 1PPDS Ilmu Kesehatan Anak Fakultas Kedokteran Universitas Hasanuddin Makassar, Indonesia
  • St. Aizah Lawang 2Departemen Ilmu Kesehatan Anak Fakultas Kedokteran Universitas Hasanuddin/ RS Dr. Wahidin
  • Idham Jaya Ganda 2Departemen Ilmu Kesehatan Anak Fakultas Kedokteran Universitas Hasanuddin/ RS Dr. Wahidin Sudirohusodo
  • Syarifuddin Rauf 2Departemen Ilmu Kesehatan Anak Fakultas Kedokteran Universitas Hasanuddin/ RS Dr. Wahidin Sudirohusodo
  • Amiruddin L 2Departemen Ilmu Kesehatan Anak Fakultas Kedokteran Universitas Hasanuddin/ RS Dr. Wahidin Sudirohusodo
  • Jusli Aras Departemen Ilmu Kesehatan Anak Fakultas Kedokteran Universitas Hasanuddin/ RS Dr. Wahidin Sudirohusodo

Abstract

Pneumonia masih menjadi masalah kesehatan baik dalam angka kesakitan maupun kematian. Analisis gas darah (AGD) merupakan pemeriksaan laboratorium yang memiliki peran penting dalam tatalaksana pasien pneumonia. Point of care testing (POCT) adalah alternatif alat pemeriksaan yang dapat mempersingkat waktu pemeriksaan. Tujuan penelitian ini untuk melihat perbandingan hasil AGD antara POCT dan laboratory blood gas analyzer(BGA) pasien pneumonia. Penelitian ini menggunakan studi cross-sectional yang dilakukan dari bulan oktober hingga Desember 2022 di Pediatric Intensive Care Unit(PICU) RSUP Dr. Wahidin Sudirohusodo Makassar. Penelitian melibatkan 60 sampel AGD arteri yang akan diperiksa menggunakan POCT, setelah itu dilakukan pemeriksaan BGA. Hasil penelitian menunjukkan Terdapat hubungan signifikan untuk semua parameter AGD (pH, pCO2, pO2, HCO3) antara kedua alat (p=0,000). Kekuatan hubungan sangat kuat untuk pH (r=0,856), pCO2 (r=0,814) dan kuat untuk pO2 (r=0,718) dan HCO3 (r=0,716) antara kedua alat. Tidak terdapat perbedaan yang bermakna antara hasil AGD arteri antara alat POCT dan BGA. Terdapat hubungan yang signifikan untuk semua parameter AGD arteri dengan korelasi sangat kuat. untuk pH, pCO2, dan korelsi kuat untuk pO2 dan HCO3 antara kedua alat.


Kata Kunci: point of care testing, laboratory blood gas analyzer, analisis gas darah arteri, pneumonia

Downloads

Download data is not yet available.

Author Biographies

Gracia Dewi Indrawati, 1PPDS Ilmu Kesehatan Anak Fakultas Kedokteran Universitas Hasanuddin Makassar, Indonesia

1PPDS Ilmu Kesehatan Anak Fakultas Kedokteran Universitas Hasanuddin Makassar, Indonesia

St. Aizah Lawang, 2Departemen Ilmu Kesehatan Anak Fakultas Kedokteran Universitas Hasanuddin/ RS Dr. Wahidin

2Departemen Ilmu Kesehatan Anak Fakultas Kedokteran Universitas Hasanuddin/ RS Dr. Wahidin

Idham Jaya Ganda, 2Departemen Ilmu Kesehatan Anak Fakultas Kedokteran Universitas Hasanuddin/ RS Dr. Wahidin Sudirohusodo

2Departemen Ilmu Kesehatan Anak Fakultas Kedokteran Universitas Hasanuddin/ RS Dr. Wahidin Sudirohusodo

Syarifuddin Rauf, 2Departemen Ilmu Kesehatan Anak Fakultas Kedokteran Universitas Hasanuddin/ RS Dr. Wahidin Sudirohusodo

2Departemen Ilmu Kesehatan Anak Fakultas Kedokteran Universitas Hasanuddin/ RS Dr. Wahidin Sudirohusodo

Amiruddin L, 2Departemen Ilmu Kesehatan Anak Fakultas Kedokteran Universitas Hasanuddin/ RS Dr. Wahidin Sudirohusodo

2Departemen Ilmu Kesehatan Anak Fakultas Kedokteran Universitas Hasanuddin/ RS Dr. Wahidin Sudirohusodo

Jusli Aras, Departemen Ilmu Kesehatan Anak Fakultas Kedokteran Universitas Hasanuddin/ RS Dr. Wahidin Sudirohusodo

Departemen Ilmu Kesehatan Anak Fakultas Kedokteran Universitas Hasanuddin/ RS Dr. Wahidin Sudirohusodo

Published
2023-03-14
How to Cite
INDRAWATI, Gracia Dewi et al. PERBANDINGAN HASIL ANALISIS GAS DARAH ARTERI ANTARA ALAT POINT OF CARE TESTING (POCT) DAN LABORATORY BLOOD GAS ANALYZER PASIEN PNEUMONIA. E-Jurnal Medika Udayana, [S.l.], v. 12, n. 3, p. 23-31, mar. 2023. ISSN 2303-1395. Available at: <https://ojs.unud.ac.id/index.php/eum/article/view/99287>. Date accessed: 18 apr. 2024. doi: https://doi.org/10.24843/MU.2023.V12.i03.P05.