HUBUNGAN TINGKAT PENGETAHUAN DENGAN SIKAP KESEDIAAN MELAKUKAN VAKSINASI HUMAN PAPILLOMAVIRUS PADA SISWI SEKOLAH MENENGAH ATAS NEGERI 3 KOTA BIMA
Abstract
ABSTRAK
Pendahuluan: Kanker serviks merupakan jenis tumor ganas yang bisa mengenai lapisan permukaan serviks. HPV memiliki pengaruh besar terhadap kejadian kanker serviks, vaksinasi HPV merupakan pilihan ideal untuk program pencegahan kanker serviks, namun untuk melakukan vaksinasi HPV tentunya dipengaruhi oleh pengetahuan dan sikap. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui hubungan antara tingkat pengetahuan tentang kanker serviks dengan sikap kesediaan melakukan vaksinasi human papillomavirus pada siswi Sekolah Menengah Atas Negeri 3 Kota Bima. Metode : Penelitian deskriptif analitik ini menggunakan data primer yang di analisis dengan desain cross-sectional terhadap populasi siswa Sekolah Menengah Atas Negeri 3 Kota Bima sebanyak 193 sampel dengan melakukan pengambilan data menggunakan kuesioner. Hasil : Siswi yang memiliki tingkat pengetahuan baik 63,7%, siswi yang memiliki tingkat pengetahuan kurang 36,3%. Siswi yang memberikan sikap mendukung melakukan vaksinasi HPV 66,3%, siswi yang memberikan sikap tidak mendukung melakukan vaksinasi HPV 33,7%. Hubungan pengetahuan dengan sikap kesediaan melakukan vaksinasi HPV dari hasil analisis chi square memiliki hubungan signifikan dengan sikap kesediaan melakukan vaksinasi human papillomavirus (HPV) dengan p = 0,037 (p-value <0,05). Simpulan: Dapat disimpulkan bahwa terdapat hubungan antara tingkat pengetahuan dengan sikap kesediaan melakukan vaksinasi human papillomavirus. Perlu dilakukan penelitian lebih lanjut mengenai faktor lain yang mempengaruhi sikap mendukung terhadap kesediaan melakukan vaksinasi human papillomavirus.
Kata kunci : kanker serviks, vaksin HPV, pengetahuan, sikap.