Prevalence of Ankle Sprain In Neo Waimangura Football Players in East Nusa Tenggara 2018-2020

  • Afristy Charisma Talu Daga Universitas Udayana
  • dr. Yuliana S.Ked, M.Biomed Universitas Udayana

Abstract

Ankle sprain merupakan cedera yang terjadi karena adanya trauma langsung atau ketidakstabilan dari sendi yang menyebabkan perobekan dari ligamen, otot yang ada disekitar sendi pergelangan kaki. Hal ini menjadi suatu masalah yang sering terjadi pada atlet olahraga khususnya atlet atau pemain sepak bola. Cedera yang sering dialami oleh pemain sepak bola secara keseluruhan paling banyak terjadi pada bagian pergelangan kaki. Hal ini diakibatkan oleh aktivitas gerak yang berlebihan atau mengalami kecelakaan saat beraktivitas. Tujuan penelitian ini adalah mengetahui Prevalensi Ankle Sprain pada Pemain Sepak Bola Neo Waimangura di Nusa Tenggara Timur Tahun 2018-2020. Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan metode observasional deskriptif dengan pendekatan cross sectional. Jumlah sampel pada penelitian ini berjumlah 81 pemain sepak bola Neo Waimangura dengan teknik pengambilan sampel yaitu total sampling. Usia, riwayat cedera ankle sprain, riwayat penanganan cedera ankle sprain, lama waktu sebagai pemain sepak bola, frekuensi latihan sepak bola, dan riwayat nyeri setelah sembuh dari cedera diukur menggunakan kuesioner berdasarkan ingatan responden yang dibagikan secara daring. Hasil analisis deskriptif didapatkan umur terbanyak yang mengalami cedera pada penelitian ini yaitu umur 21-25 tahun (55,6%), riwayat cedera ankle sprain mayoritas 80 orang (98,8%), riwayat penanganan cedera ankle sprain sebanyak 39 orang (48,1%), jumlah pemain yang masih merasakan nyeri setelah sembuh dari cedera sebanyak 58 orang (71,6%), frekuensi latihan pemain sepak bola menunjukkan tingkat sering bermain sepak bola dalam satu minggu terbanyak 3-4 kali latihan (55,6%). Hasil penelitian ini diharapkan pemain sepak bola untuk tetap memperhatikan kualitas bermain sepak bola dengan mengaplikasikan managemen waktu dan teknik yang baik agar nantinya terhindar dari kemungkinan mengalami cedera ankle.


Kata kunci: Ankle Sprain, Sepak Bola, Kuesioner Online

Downloads

Download data is not yet available.

Author Biographies

Afristy Charisma Talu Daga, Universitas Udayana

Program Studi Sarjana Kedokteran dan Profesi Dokter Fakultas Kedokteran Universitas Udayana

dr. Yuliana S.Ked, M.Biomed, Universitas Udayana

Departemen Anatomi, Fakultas Kedokteran, Universitas Udayana

Published
2023-05-20
How to Cite
TALU DAGA, Afristy Charisma; S.KED, M.BIOMED, dr. Yuliana. Prevalence of Ankle Sprain In Neo Waimangura Football Players in East Nusa Tenggara 2018-2020. E-Jurnal Medika Udayana, [S.l.], v. 12, n. 5, p. 7-12, may 2023. ISSN 2303-1395. Available at: <https://ojs.unud.ac.id/index.php/eum/article/view/81516>. Date accessed: 22 nov. 2024. doi: https://doi.org/10.24843/MU.2023.V12.i05.P02.