KARAKTERISTIK KLINIKO HISTOPATOLOGI NODUL TIROID DARI 1 JANUARI 2016 – 31 DESEMBER 2017 DI LABORATORIUM PATOLOGI ANATOMI FAKULTAS KEDOKTERAN UNIVERSITAS UDAYANA/ RSUP SANGLAH DENPASAR

  • Silvia Nuhyil Indriani
  • I Gusti Ayu Sri Mahendra Dewi
  • Ni Putu Sriwidyani
  • Ni Putu Ekawati

Abstract

ABSTRAK


Latar Belakang: Kelainan nodul tiroid cukup banyak ditemukan di masyarakat. Insiden nodul tiroid meningkat seiring usianya bertambah dan wanita memiliki kejadian lebih tinggi dari laki-laki.


Tujuan: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran kliniko histopatologi  nodul tiroid dari 1 Januari 2016–31 Desember 2017 di Laboratorium Patologi Anatomi RSUP Sanglah Denpasar.


Metode: Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif crosssectional retrospective yang diperoleh dari data rekam medis pasien di Laboratorium Patologi Anatomi RSUP Sanglah. Data dianalisis dengan menggunakan program SPSS versi 22.0.


Hasil: Didapatkan penderita nodul tiroid sebanyak 330 orang. Distribusi perempuan lebih banyak (84,5%) dibandingkan laki–laki (15,5%), dengan rentang umur terbanyak terjadi pada usia 41–50 tahun dan 51–60 tahun yaitu masing-masing 89 (27,0%) kasus. Diagnosis terbanyak adalah penderita non neoplastik sebanyak 206 (62,4%) kasus, dengan lateralisasi terbanyak  terjadi di seluruh bagian tiroid sebanyak 233 (70,6%) kasus.


Kesimpulan: kelainan nodul tiroid cenderung lebih banyak pada perempuan dengan usia 41-60 tahun, bersifat jinak dan terjadi pada seluruh lobus tiroid.


 


Kata kunci: Nodul tiroid, Kliniko histopatologi

Downloads

Download data is not yet available.

Author Biographies

Silvia Nuhyil Indriani

1Program Studi Sarjana Kedokteran dan Profesi Dokter, Fakultas Kedokteran Universitas Udayana

I Gusti Ayu Sri Mahendra Dewi

2Program Studi/ Departemen Patologi Anatomi, Fakultas Kedokteran Universitas Udayana

Ni Putu Sriwidyani

2Program Studi/ Departemen Patologi Anatomi, Fakultas Kedokteran Universitas Udayana

Ni Putu Ekawati

2Program Studi/ Departemen Patologi Anatomi, Fakultas Kedokteran Universitas Udayana

Published
2021-07-30
How to Cite
INDRIANI, Silvia Nuhyil et al. KARAKTERISTIK KLINIKO HISTOPATOLOGI NODUL TIROID DARI 1 JANUARI 2016 – 31 DESEMBER 2017 DI LABORATORIUM PATOLOGI ANATOMI FAKULTAS KEDOKTERAN UNIVERSITAS UDAYANA/ RSUP SANGLAH DENPASAR. E-Jurnal Medika Udayana, [S.l.], v. 10, n. 7, p. 63-67, july 2021. ISSN 2303-1395. Available at: <https://ojs.unud.ac.id/index.php/eum/article/view/77457>. Date accessed: 04 may 2024. doi: https://doi.org/10.24843/MU.2021.V10.i7.P12.

Most read articles by the same author(s)

1 2 3 4 > >>