ANALISIS FITOKIMIA NIRA AREN DAN TUAK AREN (Arenga pinnata (Wurmb) Merr.)

  • I Dewa Ayu Eka Widiari Putri Fakultas Kedokteran Universitas Udayana
  • I Gusti Ayu Dewi Ratnayanti Departemen Histologi, Fakultas Kedokteran Universitas Udayana
  • I Wayan Sugiritama Departemen Histologi, Fakultas Kedokteran Universitas Udayana
  • I Gusti Kamasan Nyoman Arijana Departemen Histologi, Fakultas Kedokteran Universitas Udayana

Abstract

Tanaman aren (Arenga pinnata (Wurmb) Merr.) merupakan jenis tanaman palma yang hampir keseluruhan bagian tanamannya bisa dimanfaatkan. Beberapa penelitian menyebutkan bahwa bagian-bagian tanaman aren mengandung senyawa metabolit sekunder seperti alkaloid, flavonoid, tanin, saponin, triterpenoid, galaktomanan, dan fenol yang bisa bertindak sebagai antioksidan. Antioksidan adalah senyawa yang mampu mendonorkan satu elektronnya untuk menstabilkan radikal bebas dan membuatnya kurang reaktif. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui kandungan fitokimia dari nira aren dan tuak aren. Skrining fitokimia yang dilakukan meliputi uji flavonoid, fenol, tanin, alkaloid, triterpenoid, saponin dan steroid. Hasil analisis fitokimia menunjukkan bahwa nira aren positif mengandung senyawa metabolit sekunder saponin, fenol, triterpenoid, dan alkaloid sedangkan tuak aren positif mengandung senyawa metabolit sekunder saponin, fenol, triterpenoid, alkaloid dan flavonoid.


Kata Kunci: Analisis Fitokimia, Nira Aren, Tuak Aren, Arenga Pinnata (Wurmb) Merr.

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2021-06-23
How to Cite
PUTRI, I Dewa Ayu Eka Widiari et al. ANALISIS FITOKIMIA NIRA AREN DAN TUAK AREN (Arenga pinnata (Wurmb) Merr.). E-Jurnal Medika Udayana, [S.l.], v. 10, n. 6, p. 18-22, june 2021. ISSN 2303-1395. Available at: <https://ojs.unud.ac.id/index.php/eum/article/view/67926>. Date accessed: 28 mar. 2024. doi: https://doi.org/10.24843/MU.2021.V10.i6.P04.