PROPORSI IBU DENGAN PERSEPSI BENAR TENTANG STATUS NUTRISI ANAK

  • Luh Wayan Puspa Ningsih
  • Ni Nyoman Metriani Nesa
  • Nyoman Budi Hartawan

Abstract

Malnutrisi merupakan permasalahan global yang menjadi penyumbang angka mortalitas dan morbiditas yang tinggi pada anak. Upaya sederhana untuk mengurangi angka malnutrisi adalah dengan melibatkan ibu dalam mengoptimalkan status nutrisi anak. Sebagai langkah awal yaitu dengan mengetahui persepsi ibu mengenai status nutrisi anak. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui proporsi ibu dengan persepsi yang benar tentang status nutrisi anak. Penelitian ini merupakan penelitian potong lintang yang dilakukan pada bulan Agustus 2016. Subjek dan responden penelitian yaitu 95 anak TK Kemala Bhayangkari 04, Gianyar berusia 4 sampai 5 tahun, beserta ibunya. Komponen status nutrisi anak yaitu berat dan tinggi badan diukur secara objektif. Sedangkan persepsi ibu diukur dengan Body image sillhouette chart yang tercantum pada kuesioner. Indeks Feel minus ideal discrepancy (FID) dan Feel minus actual status inconsistency (FAI) juga dianalisis pada penelitian ini.Proporsi ibu dengan persepsi benar tentang status nutrisi anak yaitu sebesar 41,10%. Sedangkan nilai proporsi FID tertinggi yaitu bernilai negatif sebesar 50,50%, yang berarti ibu menginginkan anaknya agar menjadi lebih gemuk. Proporsi responden  dengan persepsi yang menaksir terlalu rendah terhadap status nutrisi anak yaitu sebesar 30,50%, yang berarti ibu menilai anak lebih kurus dari sebenarnya. Proporsi ibu dengan persepsi benar tentang status nutrisi anak masih rendah, ibu cenderung menginginkan anaknya menjadi lebih gemuk dan menganggap anak lebih kurus dari sebenarnya. Berdasarkan penelitian ini, persepsi ibu tentang status nutrisi anak perlu diperbaiki untuk mencegah terjadinya malnutrisi.


Kata kunci: Status nutrisi, persepsi ibu, Body image sillhouette chart

Downloads

Download data is not yet available.

Author Biographies

Luh Wayan Puspa Ningsih

1 Program Studi Pendidikan Dokter, Fakultas Kedokteran Universitas Udayana

Ni Nyoman Metriani Nesa

2 Bagian/ SMF Ilmu Kesehatan Anak, Fakultas Kedokteran Universitas Udayana/ Rumah Sakit Umum Pusat Sanglah Denpasar Bali

Nyoman Budi Hartawan

2 Bagian/ SMF Ilmu Kesehatan Anak, Fakultas Kedokteran Universitas Udayana/ Rumah Sakit Umum Pusat Sanglah Denpasar Bali

Published
2020-04-03
How to Cite
PUSPA NINGSIH, Luh Wayan; METRIANI NESA, Ni Nyoman; BUDI HARTAWAN, Nyoman. PROPORSI IBU DENGAN PERSEPSI BENAR TENTANG STATUS NUTRISI ANAK. E-Jurnal Medika Udayana, [S.l.], v. 9, n. 4, p. 49-52, apr. 2020. ISSN 2303-1395. Available at: <https://ojs.unud.ac.id/index.php/eum/article/view/60157>. Date accessed: 28 june 2024. doi: https://doi.org/10.24843/MU.2020.V09.i4.P08.