HUBUNGAN TINGKAT DEPRESI PADA REMAJA DENGAN PRESTASI AKADEMIS SISWA SMA NEGERI 4 DENPASAR
Abstract
Depresi merupakan gangguan medis yang mempengaruhi perasaan dan pikiran berupa perasaan sedih
yang terus menerus dan adanya rasa hilang minat sebelum melakukan suatu aktivitas. Salah satu dampak
depresi pada remaja adalah terkait dengan prestasi akademis. Tujuan penelitian ini adalah untuk
mengetahui distribusi dan hubungan antara tingkat depresi pada remaja dan prestasi akademis siswa
SMA Negeri 4 Denpasar. Penelitian ini menggunakan metode analitik potong lintang. Subjek penelitian
ini adalah 150 siswa SMA Negeri 4 Denpasar tahun ajaran 2017/2018. Data penelitian ini adalah data
primer berupa kuisioner BDI-II dan nilai rapot siswa yang diambil langsung oleh peneliti. Dari 150
sampel diperoleh 105 siswa (70%) tidak mengalami depresi, 32 siswa (21,3%) mengalami depresi
ringan, 10 siswa (6,7%) mengalami depresi sedang, dan 3 siswa (2%) mengalami depresi berat. Hasil
uji Kendall’s tau_b diperoleh hubungan yang lemah antara tingkat depresi pada remaja dengan prestasi
akademis. Arah hubungan antara depresi pada remaja dengan prestasi akademis bersifat negatif.
Kata kunci: Remaja, Tingkat Depresi, Prestasi Akademis