SKOR PROBABILITAS DEEP VEIN THROMBOSIS PEGAWAI KASIR PUSAT PERBELANJAAN YANG MENGGUNAKAN SEPATU HAK TINGGI DI DENPASAR

  • IGM Ardika Aryasa Program Studi Pendidikan Dokter, Fakultas Kedokteran Universitas Udayana
  • Luh Made Indah Sri Handari Adiputra Bagian Ilmu Fisiologi FK UNUD

Abstract

Salah satu penyakit sistem pembuluh darah yang dapat dipicu oleh posisi kerja yang statis adalah penyakit Deep Vein Thrombosis (DVT). Di masyarakat, DVT memiliki prevalensi yang cukup tinggi dan sering disebut “silent killer” karena sering tidak menunjukkan gejala. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui skor probabilitas DVT pada pegawai kasir pusat perbelanjaan yang menggunakan sepatu hak tinggi. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif dengan menggunakan pendekatan cross sectional, yang dilakukan pada pegawai kasir pusat perbelanjaan di Denpasar, Bali pada tahun 2014. Jumlah sampel sebesar 52 responden. Penelitian ini menggunakan kuesioner dengan adaptasi kriteria skor Wells untuk mengetahui risiko probabilitas DVT dari beberapa aspek kerja. Dari hasil penelitian, didapatkan mayoritas responden termasuk dalam risiko menengah hingga tinggi (57,7%). Ditinjau dari tinggi hak sepatu yang digunakan saat bekerja, mayoritas responden termasuk dalam risiko menengah hingga tinggi dengan persentase ? 3 cm (61,11%), > 3 cm - ? 5 cm (64,29%), dan > 5 cm - ? 7 cm (83,33%). Ditinjau dari pengalaman kerja, mayoritas responden termasuk dalam risiko menengah hingga tinggi dengan persentase 1-12 bulan (62,5%), 13-24 bulan (66,67%) dan ? 24 (75%). Secara keseluruhan, berdasarkan kriteria skor Wells sebagian besar responden memiliki risiko menengah hingga tinggi penyakit DVT. Baik secara keseluruhan maupun ditinjau dari tinggi hak sepatu dan pengalaman kerja.

Downloads

Download data is not yet available.

Author Biographies

IGM Ardika Aryasa, Program Studi Pendidikan Dokter, Fakultas Kedokteran Universitas Udayana

Program Studi Pendidikan Dokter, Fakultas Kedokteran Universitas Udayana

Luh Made Indah Sri Handari Adiputra, Bagian Ilmu Fisiologi FK UNUD

Bagian Ilmu Fisiologi FK UNUD

Published
2016-10-15
How to Cite
ARYASA, IGM Ardika; ADIPUTRA, Luh Made Indah Sri Handari. SKOR PROBABILITAS DEEP VEIN THROMBOSIS PEGAWAI KASIR PUSAT PERBELANJAAN YANG MENGGUNAKAN SEPATU HAK TINGGI DI DENPASAR. E-Jurnal Medika Udayana, [S.l.], oct. 2016. ISSN 2303-1395. Available at: <https://ojs.unud.ac.id/index.php/eum/article/view/24120>. Date accessed: 12 jan. 2025.

Keywords

Deep Vein Thrombosis; Skor Wells; Pegawai Kasir; Sepatu Hak Tinggi