ANALISIS PENGARUH SEKTOR PARIWISATA DAN PDRB TERHADAP PAD KABUPATEN/KOTA DI PROVINSI BALI

  • Ni Made Putri Ariani Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Udayana, Bali, Indonesia
  • Made Suyana Utama Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Udayana, Bali, Indonesia

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh Sektor Pariwisata dan Produk Domestik Regional Bruto (PDRB) Terhadap Pendapatan Asli Daerah (PAD) kabupaten/Kota di Provinsi Bali. Penelitian ini menggunakan data panel dengan data time series sebanyak 5 tahun dari tahun 2016-2020 dan data cross section sebanyak 9 daerah kabupaten/kota di Provinsi Bali sehingga total pengamatan sebanyak 45 titik pengamatan. Data yang digunakan merupakan data sekunder dengan metode pengumpulan data yaitu observasi non partisipan. Data yang dikumpulkan kemudian dianalisis dengan menggunakan teknik analisis deskriptif dan analisis regresi linier berganda. Hasil penelitian menunjukan jumlah kunjungan wisatawan, tingkat hunian hotel, dan PDRB berpengaruh positif dan signifikan terhadap PAD kabupaten/kota di Provinsi Bali, serta variabel bebas yang dominan berpengaruh terhadap PAD adalah PDRB.

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2024-03-31
How to Cite
ARIANI, Ni Made Putri; UTAMA, Made Suyana. ANALISIS PENGARUH SEKTOR PARIWISATA DAN PDRB TERHADAP PAD KABUPATEN/KOTA DI PROVINSI BALI. E-Jurnal Ekonomi dan Bisnis Universitas Udayana, [S.l.], p. 531-541, mar. 2024. ISSN 2337-3067. Available at: <https://ojs.unud.ac.id/index.php/eeb/article/view/89461>. Date accessed: 05 july 2024. doi: https://doi.org/10.24843/EEB.2024.v13.i03.p10.
Section
Articles