PENGARUH KEBIJAKAN INSENTIF PAJAK, PELAYANAN FISKUS, DAN KESADARAN WAJIB PAJAK TERHADAP KEPATUHAN WAJIB PAJAK
Abstract
Tujuan penelitian ini gina mengetahui pengaruh kebijakan insentif pajak, pelayanan fiskus, serta kesadaran pada kepatuhan wajib pajak (WP) UMKM pada masa pandemi Covid-19. Desain penelitian menggunakan penelitian kuantitatif dengan jumlah sampel sebanyak 100 Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM). Teknik analisis data menggunakan analisis regresi, determinasi, uji signifikansi dengan uji F dan uji t. Hasil analisis menunjukkan kebijakan insentif pajak, pelayanan fiskus, serta kesadaran Wajib Pajak berpengaruh positif terhadap kepatuhan Wajib Pajak UMKM di masa pandemi Covid-19. Data yang digunakan berbetuk kuantitatif serta sumber data yang digunakan data primer. Populasi penelitian adalah Wajib Pajak UMKM pada Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pajak Bali selama Tahun 2022, yaitu sebanyak 73.014 Wajib Pajak UMKM. Jumlah sampel ditentukan sebanyak 100 UMKM, penentuan jumlah anggota sampel pada masing-masing Kantor Pelayanan Pajak (KPP) dilakukan secara proporsional random sampling. Penelitian hanya sebatas di KPP Pratama Denpasar Timur dan KPP Pratama Denpasar Barat, sehingga hasil penelitian pun dapat saja memiliki perbedaan terkait persepsi atau interpretasi di tempat lain.