FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI TINGKAT KESEHATAN KOPERASI SIMPAN PINJAM DI KABUPATEN GIANYAR

  • I Wayan Sudarma Fakultas Ekonomi Universitas Udayana
  • IGW Murjana Yasa Fakultas Ekonomi Universitas Udayana

Abstract

Ekonomi Kerakyatan adalah sistem pemberdayaan ekonomi yang memihak kepada kepentingan rakyat, sedangkan ekonomi rakyat adalah sektor ekonomi yang ditangani dan dikerjakan oleh rakyat, berkaitan dengan tujuan pembangunan nasional adalah memajukan kesejahteraan umum. Salah satu bentuk usaha yang tepat sebagai representasi rakyat Indonesia dalam kehidupan ekonomi nasional adalah badan usaha dalam bentuk Koperasi, Usaha mempercepat peningkatan kesejahteraan anggota koperasi akan lebih cepat dan memberikan dampak positif lebih besar adalah dengan membantu anggota dengan memberikan modal kerja dibandingkan dengan memberikan bantuan untuk meningkatkan kemampuan mengkonsumsi barang dan jasa melalui Koperasi Simpan Pinjam (KSP). Kabupaten Gianyar sejak tahun 2003-2009 perkembangan kuantitas koperasi meningkat tajam dan merupakan Kabupaten yang memiliki Koperasi terbanyak di Provinsi Bali. Kabupaten Gianyar belum ada program Penilaian Kesehatan terhadap Koperasi Simpan Pinjam yang telah beroperasi dan telah memenuhi syarat untuk dilaksanakan penilaian kesehatannya khususnya Koperasi Simpan Pinjam. Berdasarkan uraian tersebut, maka penelitian ini ditujukan untuk mengetahui faktor-faktor yang mempengaruhi tingkat kesehatan Koperasi Simpan Pinjam di Kabupaten Gianyar.

Data-data dalam penelitian ini seluruhnya menggunakan data sekunder cross section yang berasal dari Dinas Koperasi Usaha Kecil dan Menengah Kabupaten Gianyar. Teknik analisis yang digunakan adalah analisis diskriptif untuk mengetahui tingkat kesehatan KSP di Kabupaten Gianyar, analisis regresi linier berganda untuk mengetahui pengaruh variabel bebas terhadap variabel terikat baik simultan maupun parsial, dan analisis standardize koefisien untuk mengetahui variabel yang berpengaruh paling dominan

Hasil analisis menunjukkan bahwa, secara keseluruhan tingkat kesehatan KSP di Kabupaten Gianyar pada 32 KSP yang dijadikan populasi dalam penelitian ini, dilihat dari segi permodalan, kualitas aktiva produksi, manajemen, rentabilitas dan likuiditas, termasuk dalam predikat cukup sehat. Secara simultan variabel modal, kualitas aktiva produktif, manajemen, rentabilitas dan likuiditas berpengaruh signifikan terhadap tingkat kesehatan KSP di Kabupaten Gianyar, dengan nilai koefisien determinasi (R2) sebesar 57,6 persen. Secara parsial, variabel modal dan manajemen tidak berpengaruh terhadap tingkat kesehatan KSP di Kabupaten Gianyar. Sedangkan variabel kualitas aktiva produktif, rentabilitas dan likuiditas berpengaruh positif dan signifikan terhadap tingkat kesehatan KSP di Kabupaten Gianyar. Kualitas aktiva produktif sebagai variabel paling dominan yang berpengaruh terhadap tingkat kesehatan KSP di Kabupaten Gianyar. Disarankan pihak pemerintah memberikan pembinaan terhadap pengelolaan secara kontinyu.

 

Kata Kunci:  Permodalan, Kualitas Aktiva Produksi, Manajemen, Rentabilitas, Likuiditas, dan Tingkat  Kesehatan KSP

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2013-05-06
How to Cite
SUDARMA, I Wayan; MURJANA YASA, IGW. FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI TINGKAT KESEHATAN KOPERASI SIMPAN PINJAM DI KABUPATEN GIANYAR. E-Jurnal Ekonomi dan Bisnis Universitas Udayana, [S.l.], may 2013. ISSN 2337-3067. Available at: <https://ojs.unud.ac.id/index.php/eeb/article/view/5218>. Date accessed: 21 nov. 2024.
Section
Articles

Keywords

Permodalan, Kualitas Aktiva Produksi, Manajemen, Rentabilitas, Likuiditas, dan Tingkat Kesehatan KSP