MEMBANGUN KEUNGGULAN BERSAING MELALUI KINERJA SISTEM INFORMASI DAN CUSTOMER INTIMACY DALAM MENINGKATKAN KINERJA PEMASARAN

  • I Nengah Aryana Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Udayana, Bali
  • I Made Wardana Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Udayana, Bali
  • Ni Nyoman Kerti Yasa Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Udayana, Bali

Abstract

Latar belakang penelitian ini yaitu adanya fenomena persaingan yang semakin ketat pada industri perhotelan di Bali yang dipengaruhi oleh kemajuan teknologi informasi. Bermunculan hotel-hotel baru baik yang bertaraf nasional maupun internasional terutama hotel berbintang 3, 4, dan 5 membuat semakin sulitnya persaingan bisnis akomodasi di Bali. Sangat disayangkan ketatnya persaingan ini turut membawa dampak menurunkan kinerja pemasaran industri perhotelan di Bali. Hal ini ini terbukti dengan terus menurunya tingkat hunian kamar hotel di Bali selama 5 tahun terakhir yang tercatat pada tahun 2016 sebesar 53,67% dari awalnya sebesar 63,21% pada tahun 2012. Menyikapi hal ini perlu dicarikan terobosan baru untuk mengangkat kembali tingkat hunian kamar hotel pada tahun-tahun mendatang dengan cara meningkatkan kinerja pemasaran dengan menciptakan keunggulan bersaing melalui penerapan customer intimacy yang didukung dengan kinerja sistem informasi yang baik. Untuk mencapai tujuan tersebut, penelitian ini mengambil sampel sebanyak 118  hotel dengan unit analisis yaitu para manajer hotel dengan menggunakan alat analisis Stuctural Equation Modelling (SEM). Hasil penelitian menunjukkan bahwa kinerja sistem informasi dan customer intimacy memiliki pengaruh yang positif dan signifikan terhadap keunggulan bersaing dan kinerja pemasaran. Keunggulan bersaing memiliki pengaruh yang positif dan signifikan terhadap kinerja pemasaran. Keunggulan bersaing juga mampu memediasi kinerja sistem informasi dan customer intimacy terhadap kinerja pemasaran. Implikasi praktis penelitian ini dapat memberikan sumbangan pemikiran bagi  industri perhotelan di Bali agar senantiasa meningkatkan kinerja pemasaran perusahaan dengan cara membangun keunggulan bersaing melalui kinerja sistem informasi yang baik dan customer intimacy yang intim dengan pelanggan.

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2017-04-05
How to Cite
ARYANA, I Nengah; WARDANA, I Made; YASA, Ni Nyoman Kerti. MEMBANGUN KEUNGGULAN BERSAING MELALUI KINERJA SISTEM INFORMASI DAN CUSTOMER INTIMACY DALAM MENINGKATKAN KINERJA PEMASARAN. E-Jurnal Ekonomi dan Bisnis Universitas Udayana, [S.l.], apr. 2017. ISSN 2337-3067. Available at: <https://ojs.unud.ac.id/index.php/eeb/article/view/27480>. Date accessed: 09 jan. 2025.
Section
Articles

Keywords

Kinerja Sistem Informasi, Customer Intimacy, Keuggulan Bersaing, Kinerja Pemasaran