TANGGUNG JAWAB SOSIAL PERUSAHAAN HAUS! INDONESIA DALAM MENINGKATKAN LOYALITAS KONSUMEN SAAT MARAKNYA AKSI BOIKOT

  • Elina Felda Andreani Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Muhammadiyah Semarang, Jawa Tengah, Indonesia
  • Firdaus Firdaus Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Muhammadiyah Semarang, Jawa Tengah, Indonesia
  • Nurhayati Nurhayati Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Muhammadiyah Semarang, Jawa Tengah, Indonesia
  • Nadia Ayu Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Muhammadiyah Semarang, Jawa Tengah, Indonesia

Abstract

Haus! Indonesia menyajikan makanan danĀ  minuman yang bervariasi, namun dalam menyajikan suatu menu terdapat bahan baku menggunakan produk yang tengah ramai diboikot saat ini sehingga hal ini menjadi tantangan bagi Haus! Indonesia untuk meningkatkan loyalitas konsumen. Kepercayaan dan keterlibatan konsumemn melalui tanggung jawab sosial perusahaan menjadi upaya bagi Haus! Indonesia. Studi ini bertujuan menguji peran tanggung jawab sosial perusahaan dalam memediasi untuk meningkatkan loyalitas konsumen. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan sampel sebanyak 104 responden. Data diperoleh menggunakan kuesioner dan dianalisis menggunakan SEM PLS meliputi uji validitas, uji reliabilitas, uji pengaruh langsung, dan uji mediasi. Hasilnya kepercayaan konsumen, keterlibatan konsumen secara langsung dan positif signifikan terhadap loyalitas konsumen, tanggung jawab sosial perusahaan. Temuan terbaru kami bahwa tanggung jawab perusahaan tidak memediasi kepercayaan konsumen terhadap loyalitas konsumen namun memediasi keterlibatan konsumen terhadap loyalitas konsumen. Kesimpulannya bahwa untuk meningkatkan loyalitas konsumen, Haus! Indonesia perlu melakukan tanggung jawab sosial perusahaan untuk mengurangi risiko dari menggunakan bahan baku yang diboikot.

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2024-12-31
How to Cite
ANDREANI, Elina Felda et al. TANGGUNG JAWAB SOSIAL PERUSAHAAN HAUS! INDONESIA DALAM MENINGKATKAN LOYALITAS KONSUMEN SAAT MARAKNYA AKSI BOIKOT. E-Jurnal Ekonomi dan Bisnis Universitas Udayana, [S.l.], p. 2445-2457, dec. 2024. ISSN 2337-3067. Available at: <https://ojs.unud.ac.id/index.php/eeb/article/view/119839>. Date accessed: 08 jan. 2025. doi: https://doi.org/10.24843/EEB.2024.v13.i12.p01.
Section
Articles