PENGARUH UKURAN PERUSAHAAN, INTENSITAS MODAL, PROFITABILITAS, DAN LEVERAGE TERHADAP KEAGRESIFAN PAJAK

  • Laura Tavia Raya Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Udayana, Bali, Indonesia

Abstract

Tindakan entitas bisnis yang bermaksud untuk menurunkan beban pajak yang wajib dibayarkan dan seringkali bersifat agresif, biasa disebut sebagai keagresifan pajak. Dalam praktiknya, entitas bisnis dapat terlibat dalam keagresifan pajak baik secara sah maupun tidak. Keagresifan pajak dapat terjadi karena pengaruh dari beberapa faktor dalam perusahaan. Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh ukuran perusahaan, intensitas modal, profitabilitas, dan leverage pada tingkat keagresifan pajak dalam perusahaan industri properti dan real estate yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia dari tahun 2019 hingga 2022. Jumlah sampel penelitian sebanyak 104 sampel yang dipilih dengan purposive sampling. Data yang digunakan berasal dari laporan keuangan yang diakses melalui web Bursa Efek Indonesia dan dianalisis menggunakan teknik regresi linier berganda. Temuan dalam penelitian ini adalah intensitas modal dan profitabilitas berpengaruh pada keagresifan pajak. Ukuran perusahaan dan leverage tidak berpengaruh pada keagresifan pajak. Implikasi penelitian ini adalah intensitas modal dan profitabilitas dengan tingkat yang tinggi mampu mendorong perusahaan untuk mengurangi keagresifan pajaknya.

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2024-10-30
How to Cite
TAVIA RAYA, Laura. PENGARUH UKURAN PERUSAHAAN, INTENSITAS MODAL, PROFITABILITAS, DAN LEVERAGE TERHADAP KEAGRESIFAN PAJAK. E-Jurnal Ekonomi dan Bisnis Universitas Udayana, [S.l.], p. 2062-2072, oct. 2024. ISSN 2337-3067. Available at: <https://ojs.unud.ac.id/index.php/eeb/article/view/114981>. Date accessed: 08 jan. 2025. doi: https://doi.org/10.24843/EEB.2024.v13.i10.p07.
Section
Articles