REPUTASI KAP, KOMPLEKSITAS OPERASI, SOLVABILITAS, DAN AUDIT DELAY
Abstract
Ketepatan waktu publikasi laporan keuangan merupakan faktor penting untuk mengukur nilai informasi keuangan suatu perusahaan. Fenomena keterlambatan publikasi laporan keuangan masih ditemukan pada perusahaan go public. Penelitian bertujuan untuk memberikan bukti empiris mengenai pengaruh reputasi Kantor Akuntan Publik, kompleksitas operasi, dan solvabilitas terhadap audit delay. Penelitian ini dilakukan pada perusahaan sektor barang konsumen non-primer yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia tahun 2020-2021. Data penelitian menggunakan data sekunder berupa laporan keuangan auditan yang diperoleh melalui situs Indonesian Stock Exchange (IDX). Jumlah sampel yang diambil sebanyak 134 perusahaan dengan teknik non-probability sampling. Teknik analisis data yang digunakan adalah regresi linear berganda. Hasil penelitian menunjukkan reputasi Kantor Akuntan Publik berpengaruh negatif signifikan terhadap audit delay, kompleksitas operasi berpengaruh positif tidak signifikan terhadap audit delay, dan solvabilitas berpengaruh negatif tidak signifikan terhadap audit delay. Hasil penelitian memberikan implikasi terhadap teori agensi terkait hubungan keagenan antara manajer dengan pemilik, dan implikasi praktis bagi perusahaan untuk mempertimbangkan pemilihan Kantor Akuntan Publik yang bereputasi baik serta bisa memberikan dan menjelaskan berbagai data yang diperlukan auditor guna mempercepat proses audit sehingga publikasi laporan keuangan dapat dilakukan tepat waktu.