REAKSI PASAR ATAS PENGUMUMAN DIVIDEN TUNAI DI MASA PANDEMI COVID-19
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui ada tidaknya reaksi pasar atas pengumuman dividen meningkat, menurun dan konstan saat masa pandemi Covid-19 dan setelah dikecualikannya dividen sebagai objek pajak penghasilan. Penelitian dilakukan dengan pendekatan event study selama 5 hari pengamatan. Reaksi pasar dalam penelitian ini diukur menggunakan abnormal return yang diestimasi menggunakan mean-adjusted model. Populasi yang digunakan adalah perusahaan terdaftar di Bursa Efek Indonesia tahun 2021. Metode pengumpulan data pada penelitian ini adalah observasi non partisipan. Uji one sample t-test digunakan untuk melihat ada tidaknya reaksi pasar atas pengumuman dividen tunai. Hasil penelitian ini menemukan bahwa pasar bereaksi positif atas pengumuman dividen meningkat, pasar tidak bereaksi negatif atas pengumuman dividen menurun, sebaliknya ditemukan bahwa pasar bereaksi positif atas pengumuman dividen menurun dan pasar tidak bereaksi atas pengumuman dividen konstan. Implikasi teoretis penelitian ini mampu mendukung signaling theory dan bird in the hand theory serta implikasi praktis dapat menjadi tambahan informasi dalam mengambil keputusan bagi investor saham maupun perusahaan.