Pengaruh Pemberian Pegagan (Centella asiatica) Terhadap Gambaran Mikroskopis Ginjal Mencit yang Diinfeksi Salmonella typhi

  • Komang Ariya Hendrayana
  • Ni Ketut Suwiti
  • I Made Kardena
  • I Nengah Kerta Besung

Abstract

Telah dilakukan penelitian mengenai pengaruh pemberian pegagan (Centella asiatica) terhadap gambaran mikroskopis ginjal mencit yang telah diinfeksi  Salmonella typhi. Penelitian menggunakan 24 ekor  mencit jantan berumur 8 – 12 minggu, dengan berat badan 20 – 35 gram, dibagi menjadi empat perlakuan dengan enam kali ulangan, yaitu kelompok P0 dengan pemberian aquades steril, kelompok P1 dengan pemberian pegagan 125 mg/kg bb, kelompok P2 dengan pemberian pegagan 250 mg/kg bb, dan kelompok P3 dengan pemberian 500 mg/kg bb. Setelah 14 hari seluruh mencit diinfeksi dengan S. typhi. Pada hari ke 15 dilakukan nekropsi untuk pengambilan sampel berupa ginjal dan dibuat preparat histologi. Selanjutnya dilakukan pengamatan terhadap gambaran mikroskopis yang meliputi perubahan : infiltrasi sel radang, perdarahan, degenerasi vakuola dan nekrosis. Metode pewarnaan menggunakan Haematoxylin dan Eosin (HE). Hasil penelitian menunjukkan perlakuan P0 berbeda nyata dengan P1, P2, dan P3. Demikian juga dengan derajat kerusakan ginjal tersebut. Semakin tinggi dosis pegagan yang diberikan semakin berpengaruh terhadap perbaikan struktur mikroskopis ginjal.

Downloads

Download data is not yet available.

Author Biographies

Komang Ariya Hendrayana
Mahsiswa Fakultas Kedokteran Hewan
Ni Ketut Suwiti
Fakultas Kedokteran Hewan Universitas Udayana
I Made Kardena
Fakultas Kedokteran Hewan Universitas Udayana
I Nengah Kerta Besung
Fakultas Kedokteran Hewan Universitas Udayana
How to Cite
HENDRAYANA, Komang Ariya et al. Pengaruh Pemberian Pegagan (Centella asiatica) Terhadap Gambaran Mikroskopis Ginjal Mencit yang Diinfeksi Salmonella typhi. Buletin Veteriner Udayana, [S.l.], feb. 2013. ISSN 2477-2712. Available at: <https://ojs.unud.ac.id/index.php/buletinvet/article/view/5738>. Date accessed: 19 apr. 2024.
Section
Articles

Keywords

Pegagan, Gambaran mikroskopis ginjal, Salmonella typhi

Most read articles by the same author(s)

1 2 3 4 5 6 7 8 > >>