EKSPLORASI DAN IDENTIFIKASI JENIS-JENIS JAMUR KLAS BASIDIOMYCETES DI KAWASAN BUKIT JIMBARAN BALI
Abstract
Ekplorasi jamur-jamur klas Basidiomycetes menggunakan metode jelajah selama musim penghujan telah dilakukan di kawasan Bukit Jimbaran selama enam bulan (Desember 2005 - Mei 2006). Hasil penelitian telah ditemukan sebanyak 30 spesimen jamur-jamur makroskopis. Hasil identifikasi dan karakterisasi diperoleh 18 spesies dan dua isolat spesimen yang termasuk klas Basidiomycetes dan 10 spesimen merupakan Ascomycetes. Jamur-jamur yang ditemukan banyak terdapat pada tanah serasah dan pohon-pohon atau kayu-kayu yang telah lapuk.