PENGARUH AUDIT TENURE PADA ASIMETRI INFORMASI DENGAN MODERASI KOMITE AUDIT

  • Alexander Aji Suseno Wakum
  • I Gede Suparta Wisadha

Abstract

ABSTRAK

Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui pengaruh audit tenure pada asimetri informasi serta keberadaan komite audit dalam mempengaruhi hubungan audit tenure dengan asimetri informasi tersebut. Populasi dalam penelitian ini adalah perusahaan perbankan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2009-2011. Melalui metode purposive sampling, diperoleh 26 sampel berdasarkan seleksi sampel yang telah ditetapkan. Penelitian ini menggunakan variabel moderasi, sehingga analisisnya menggunakan analisis MRA (Moderated Regression Analysis). Berdasarkan uji statistik t, diperoleh hasil temuan bahwa variabel audit tenure memiliki pengaruh negatif pada asimetri informasi, sementara keberadaan komite audit terbukti mampu memperlemah pengaruh negatif audit tenure pada asimetri informasi. Dengan demikian, hipotesis pertama (H1) dan hipotesis kedua (H2) dapat diterima.

Kata Kunci: audit tenure, komite audit, asimetri informasi

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2014-03-10
How to Cite
WAKUM, Alexander Aji Suseno; WISADHA, I Gede Suparta. PENGARUH AUDIT TENURE PADA ASIMETRI INFORMASI DENGAN MODERASI KOMITE AUDIT. E-Jurnal Akuntansi, [S.l.], v. 6, n. 3, p. 499-513, mar. 2014. ISSN 2302-8556. Available at: <https://ojs.unud.ac.id/index.php/akuntansi/article/view/8343>. Date accessed: 21 nov. 2024.
Section
Articles