PENGARUH EPS, DER, DAN PBV TERHADAP HARGA SAHAM

  • Putu Dina Aristya Dewi, I G.N.A. Suaryana

Abstract

ABSTRAK

Penelitian ini menerapkan kriteria tertentu dalam menentukan sampel yang sering disebut dengan Purposive Sampling. Penelitian ini mendapatkan 15 perusahaan emiten yang bergerak di Food and Beverage teregister di BEI dengan tahun pengamatan pada 2009-2011. Regresi Linear berganda digunakan dalam penelitian ini untuk menjawab permasalahan pokok penelitian.

Kesimpulan dari penelitian ini adalah pengaruh EPS, PBV terhadap harga saham adalah signifikan positif, sedangkan  pengaruh DER terhadap harga saham adalah signifikan negatif pada perusahaan Food and Beverage yang teregister di BEI dengan tahun pengamatan pada 2009-2011. Ketiga variabel independen yang digunakan pada penelitian ini EPS, DER, dan PBV bersama-sama berpengaruh signifikan bagi harga saham perusahaan di bidang  Food and Beverage yang terdaftar di BEI dengan periode pengamatan pada 2009-2011.

Kata Kunci: EPS, DER, PBV dan Harga Saham

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2013-07-10
How to Cite
I G.N.A. SUARYANA, Putu Dina Aristya Dewi,. PENGARUH EPS, DER, DAN PBV TERHADAP HARGA SAHAM. E-Jurnal Akuntansi, [S.l.], v. 4, n. 1, p. 215-229, july 2013. ISSN 2302-8556. Available at: <https://ojs.unud.ac.id/index.php/akuntansi/article/view/5924>. Date accessed: 21 nov. 2024.
Section
Articles