Faktor – Faktor Yang Mempengaruhi Nilai Perusahaan Melalui Corporate Social Responsibility (CSR)

  • Mardi Mardi Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Mataram
  • Hermanto Hermanto Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Mataram
  • Erna Widyastuti Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Mataram
##plugins.pubIds.doi.readerDisplayName## https://doi.org/10.24843/EJA.2019.v26.i02.p25

Abstrak

Tujuan jangka pendek perusahaan untuk memaksimalkan laba dan tujuan jangka panjang untuk meningkatkan nilai perusahaan. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui pengaruh ukuran perusahaan, dewan komisaris, perencanaan bonus, dan kinerja keuangan pada nilai perusahaan melalui pengungkapan Corporate Social Responsibility. Populasi penelitian sebanyak 172 perusahaan dengan kategori high profile yang tercatat di bursa efek indonesia tahun 2015. Teknik pengambian sampel dengan metode purposive sampling berdasarkan kriteria yang telah ditentukan, maka diperoleh jumlah sampel sebanyak 113 perusahaan. Teknik analisis data pada penelitian menggunakan analisis jalur. Hasil statistik menunjukkan bahwa ukuran perusahaan tidak berpengaruh terhadap pengungkapan Corporate Social Responsibility maupun nilai perusahaan, perencanaan bonus tidak berpengaruh terhadap pengungkapan Corporate Social Responsibility namun berpengaruh terhadap nilai perusahaan, sedangkan dewan komisaris dan kinerja keuangan berpengaruh terhadap pengungkapan Corporate Social Responsibility maupun nilai perusahaan, sementara pengungkapan Corporate Social Responsibility berpengaruh terhadap nilai perusahaan tetapi belum mampu menjadi variabel intervening.


Kata kunci: Ukuran perusahaan; dewan komisaris; perencanaan bonus; kinerja keuangan; CSR; nilai perusahaan

##plugins.generic.usageStats.downloads##

##plugins.generic.usageStats.noStats##
Diterbitkan
2019-02-10
##submission.howToCite##
MARDI, Mardi; HERMANTO, Hermanto; WIDYASTUTI, Erna. Faktor – Faktor Yang Mempengaruhi Nilai Perusahaan Melalui Corporate Social Responsibility (CSR). E-Jurnal Akuntansi, [S.l.], v. 26, n. 2, p. 1518 - 1544, feb. 2019. ISSN 2302-8556. Tersedia pada: <https://ojs.unud.ac.id/index.php/akuntansi/article/view/45618>. Tanggal Akses: 14 oct. 2025 doi: https://doi.org/10.24843/EJA.2019.v26.i02.p25.
Bagian
Artikel