KECERDASAN EMOSIONAL SEBAGAI PEMODERASI PENGARUH KOMPETENSI DAN INDEPENDENSI AUDITOR TERHADAP KINERJA AUDITOR
Abstract
Kompetensi dan independensi auditor merupakan elemen yang diperlukan oleh seorang auditor untuk menghasilkan kinerja auditor yang baik. Penulis menemukan ketidak konsistenan hasil penelitian kompetensi dan independensi auditor sebelumnya sehingga memasukkan kecerdasan emosional sebagai variabel pemoderasi. Penelitian ini bertujuan menguji pengaruh kecerdasan emosional sebagai pemoderasi pengaruh kompetensi dan independensi auditor pada kinerja auditor pada Kantor Akuntan Publik di Provinsi Bali. Penelitian ini dilakukan pada Kantor Akuntan Publik di Provinsi Bali yang terdaftar dalam Institut Akuntan Publik Indonesia (IAPI) tahun 2016. Metode pengumpulan data menggunakan metode survey dengan teknik kuesioner, sedangkan metode penentuan sampel yaitu metode non probability sampling dengan teknik purposive sampling. Teknik analisis yang digunakan adalah regresi berganda dan Moderrated Regression Analysis.Hasil penelitian menunjukan kompetensi dan independensi auditor berpengaruh positif pada kinerja auditor. Kecerdasan emosional berhasil memperkuat pengaruh independensi auditor pada kinerja auditor namun gagal memperkuat pengaruh kompetensi auditor pada kinerja auditor.
Kata Kunci : kompetensi, independensi, kecerdasan emosional, kinerja auditor.
Downloads
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.