DISKRIPSI DAN ANALISIS FAKTOR-FAKTOR PRODUKSI YANG MEMPENGARUHI PENDAPATAN PETERNAK PADA USAHA PENGGEMUKAN SAPI BALI BERSKALA KECIL

  • I GEDE SURANJAYA Fakultas Peternakan Universitas Udayana

Abstract

Penelitian yang bertujuan untuk mendeskripsikan dan menganalisis faktor-faktor produksi yang berpengaruhterhadap tingkat pendapatan peternak pada usaha penggemukan sapi bali skala kecil telah dilakukan di Desa DauhYeh Cane, Abiansemal-Badung. Penelitian menggunakan metode survai yang dilakukan terhadap 50 orang peternaksebagai responden yang dipilih secara purposif random sampling. Data yang dikumpulkan meliputi nilai jualternak, biaya pemeliharaan, jumlah pemilikan ternak, lama waktu pemeliharaan, umur sapi bakalan, bobot badanawal, bobot badan akhir (saat dijual), kapasitas kerja dan curahan waktu kerja peternak serta jumlah pemberianpakan. Pengumpulan data dilakukan dengan wawancara menggunakan daftar pertanyaan, kemudian data yangdiperoleh dianalisis secara deskriptif. Untuk melihat peranan faktor-faktor produksi yang dilibatkan itu digunakanpendekatan model linear aditif dan kemudian analisis dilakukan dengan metoda regresi berganda, dilanjutkan denganstepwise. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tingkat pendapatan peternak secara nyata (P<0,05) dipengaruhibersama-sama oleh faktor skala pemilikan ternak (X1), umur bakalan (X2), lama pemeliharaan (X3), kapasitaskerja (X4), curahan waktu kerja (X5) dan jumlah pemberian pakan (X6) dengan nilai koefisien determinasi (R2) =0,591. Dari kesemua faktor tersebut maka faktor umur bakalan, lama waktu pemeliharaan dan jumlah pemberianpakan memberikan pengaruh yang nyata, namun faktor lama waktu pemeliharaan adalah faktor produksi yangmemberikan pengaruh yang paling besar terhadap tingkat pendapatan peternak dengan koefisien determinasi (R2)= 0,458.

Downloads

Download data is not yet available.
How to Cite
SURANJAYA, I GEDE. DISKRIPSI DAN ANALISIS FAKTOR-FAKTOR PRODUKSI YANG MEMPENGARUHI PENDAPATAN PETERNAK PADA USAHA PENGGEMUKAN SAPI BALI BERSKALA KECIL. Majalah Ilmiah Peternakan, [S.l.], june 2014. ISSN 2656-8373. Available at: <https://ojs.unud.ac.id/index.php/mip/article/view/9223>. Date accessed: 27 apr. 2024.
Section
Articles

Keywords

faktor produksi, sapi bali, penggemukan